Belajar Filsafat dan Kacamata

Di pelajaran PKn, Bu Widi menunjukkan sebuah gambar di slide nya yaitu gambar Garuda yang ada di lambang Pancasila. Semua mata mengarah ke slide tersebut. Tiba-tiba Bu Widi mengarahkan pandangan matanya ke gue. PHEW! Mati gue nih.

Bu Widi : "Fif, apa hubungan antara gambar rantai dengan sila kedua?"
Gue : *blank* "Eeeh.. Eeeh..."
Bu Widi : "Ya memang kenapa sih sila kedua itu harus rantai kenapa gak blablablablablabla *kalimat yang sangat panjang dan gue lupa apa itu, intinya ada hubungannya sama sila ketiga nih*"
Gue : *tiba-tiba mendapatkan pencerahan untuk sila ketiga*
Bu Widi : "Jadi gimana, Fif?"
Gue : "Jadi begini bu, kalau untuk sila keduanya saya kurang mengerti dan ya... sebenarnya terserah yang membuat gambar tersebut ya." --> pernyataan ini no offense loh. Gue gak mikir sama sekali buat sila kedua. Gue baru menyadari kalo ada yang salah ketika satu kelas ngetawain pernyataan gue tadi.
Bu Widi : "Yasudah, sila ketiga apa?"
Gue : "Jadi begini, Bu. Persatuan Indonesia adalah ibaratkan pohon beringin itu Indonesia. Pohon beringin itu bersifat mengayomi, dan rakyat Indonesia diayomi oleh Pohon Beringin yang terdiri dari kearifan lokal dsb."

HELLO! Gue gak nyadar udah buat pernyataan yang oh-so-brilliant itu. Dan gue gak sadar kalo itu keluar dari mulut gue sendiri. Ya Allah itu sangat sangat cikichiw banget-_-". Di tengah gue memberikan pernyataan tadi Kemal nyeletuk, "Bahasanya berat bangeet..." Bomat ya Kem. Intinya gue udah jawab pertanyaan Bu Widi aja.

Kemarinnya, gue dan Kemal lagi make sepatu di Kantin. Dan melihat Bu Widi bersalaman dengan seseorang. Hasrat kepo gue muncul...

Gue : "Eh, Kem. Itu Bu Widi salaman sama siapa ya? Kok akrab banget."
Kemal : "Tauk deh, eh liat deh Fi. Kacamata Bu Widi baru loh."
Gue : "Oh gitu ya."

Sebenernya males juga sih nanggepin pernyataan begini yak. Orang pakai kacamata baru itu ya sama aja lah. Mau presiden, mau guru PKn, mau Kemal sendiri yaudah. Itu kan namanya kehidupan ya, ada yang baru dan yang lama tergantikan. Begitudeh. EEEEH Tiba-tiba keesokan harinya alias hari ini...

Kelas 8A : *sibuk menulis catatan*
Bu Widi : "Eh, ada pengumuman..."
Kelas 8A : *memberi perhatian khusus kepada Bu Widi. Kadang-kadang pengumuman dari dia suka penting nih*
Bu Widi : "Bu Widi punya kacamata baru loh."

GUBRAK. Langsung aja gue yang inget kejadian kemaren langsung nengok Kemal. Dan kemal ketawa gak jelas. Bu Widi nanya, "Fif, kenapa kamu ketawa cekikikan begitu?" Yaudah gue kasih tau deh...

Gue : "Jadi gini, Bu. Kemaren tuh kita lagi ngomongin kacamata Ibu."
Kemal : "Iya, Bu." *kita berdua masih ketawa geli*
Bu Widi : "Omongin kacamata Ibu lagi dong..."

GUBRAK.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Topik Nggak Penting Tapi Penting: Mini Heart Attack

Emangnya Cinta Butuh Alasan?

Teman-Teman Gahul